Stand MKKS SMK Kabupaten Murung Raya Menampilkan Alternatif Energi Ramah Lingkungan

DisdikMC – Palangka Raya, Stand MKKS SMK Kab. Murung Raya menampilkan produk alternatif energi ramah lingkungan olahan siswa SMKN 1 Tanah Siang. Produk unggulan yang dipamerkan adalah Bioetanol. Bahan yang digunakan untuk menghasilkan Bioetanol adalah air cucian beras menggunakan metode hidrolis enzimatik dan fermentasi.

Bioetanol memiliki banyak manfaat dari bahan baku, proses produksi, hingga manfaatnya terhadap lingkungan. Manfaat pertama Bioetanol sebagai bahan bakar pengganti bensin untuk kendaraan. Kedua, Bioetanol menghasilkan pembakaran sempurna dibandingkan dengan mesin lainnya. Ketiga, Bioetanol menurunkan tingkat emisi karbon dan pencemaran udara.

Melihat manfaat Bioetanol yang ramah terhadap lingkungan inilah yang menginspirasi Stand MKKS SMK Kab. Murung Raya mengusung tema alternatif energi ramah lingkungan.

Selain menampilkan produk unggulan Bioetanol, Stand MKKS SMK Kab. Murung Raya juga menampilkan :

  1. Aneka makanan ringan seperti : keripik bayam, kacang telor, stik pepaya
  2. Kerajinan tangan berupa : topi jerami, tas jerami
  3. Arduino robotik

Proses pengolahan Bioetanol



https://bkd-nonsertifikasi.uinmataram.ac.id/js/via-dana/ https://p-pkkmb.ubpkarawang.ac.id/vendor/assets/